Jumat, 21 Juni 2013

Ya Latif, lembutkanlah hati kami...



بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ الرَّحِيم

“Kenapakah hati jadi sakit, kotor ,kasar, keras, buta atau terkunci? Jawapan kepada persoalan tersebut tidak lain disebabkan oleh dosa yang kita lakukan sama ada sedar ataupun tidak …

“Dosa-dosa itulah yang menjadi penghalang taqarrub kita kepada Allah سبحانه وتعالى. Doa-dosa itulah juga yang menjauhkan kita dari jalan kebenaran. Dosa-doa itulah yang mengeraskan hati kita hingga payah untuk menerima ilmu, nasihat dan teguran

Dosa yang dilakukan oleh diri membuat hati semakin kotor tertutup noda. Semakin banyak noda-noda dosa itu menempel di hati, semakin gelaplah dan semakin keraslah hatinya, bahkan kekerasannya lebih keras daripada batu.

Allâh telah mengunci-mati hati dan pendengaran mereka, dan penglihatan mereka ditutup. Dan bagi mereka siksa yang amat berat. (QS. Al Baqarah [2]:7) .... Kemudian setelah itu hatimu menjadi keras seperti batu, bahkan lebih keras lagi ... (QS. Al Baqarah [2]:74)

“ Sesungguhnya di dalam diri manusia ada sekerat daging, bilamana dia baik, maka baiklah seluruh anggota dan bilamana dia rusak, maka rusaklah seluruh anggota. Ketahuilah itulah hati.” (Riwayat al-Bukhari dan Muslim)

“ Sungguh beruntunglah orang yang senantiasa membersihkan jiwanya dan sungguh merugilah orang yang senantiasa mengotori jiwanya.” (Surah asy-Syams: 9)

“Sesungguhnya jika Rabbku tidak memberi petunjuk kepadaku, pastilah aku termasuk orang-orang yang sesat". (QS. Al-An'aam [6]:77)

Ya Allah,
Ampunilah kami,
Bukakanlah mata hati kami,
Lembutkanlah hati kami ,
dan bimbinglah kami pada jalan Mu ..
Aamiin ya Robbal alamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar