Jumat, 28 Oktober 2011

Masa itu..

Malam jum'at dengar ceramah di radio lokal dengan bahasa lokal yaitu bahasa aceh, asik juga..lucu..hahaha
dari tadi ga berenti ketawa, penyampaiannya lugas dan to the point, meskipun di sertai dengan humor tapi pesan yang ingin di sampaikan mengena.

Rasanya sudah lama tidak mendengar ceramah dalam bahasa aceh, seingatku duluuu banget, saat masih sekolah dasar, kalau ada ceramah di masjid dan tanah lapang ketika maulid nabi, aku suka ikutan nonton sama teman atau keluargaku.

Terlalu sibukkah atau mengalami retardasi imankah? iyah alasan yang kedua sepertinya lebih tepat, memalukan sekali menyadari diri sangat sibuk dengan dunia, mencintai dunia lebih dari pada mencintai akhirat. tidak sadarkah kalau akhirat kelak akan kekal selamanya, sudah berapa banyak amal yang mampu di tabung untuk menghadapi hari pembalasan nanti?

Astaghfirullah..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar